via bagi-in.com |
(baca juga 3 Kata Kunci Ceramah)
Seperti teks lainnya, teks eksplanasi memiliki ciri-ciri. Ciri-ciri teks eksplanasi adalah:
a. Fakta yang jujur
Teks eksplanasi bukan teks berita. Teks ini hanya berisi penjelasan lengkap tentang sesuatu yang bersumber fakta-fakta yang ada, tanpa di tambah opini atau berita bohong.
b. Keilmuan
Tidak semua teks yang berisi penjelasan merupakan teks eksplanasi. Teks eksplanasi berisi penjelasan fenomena ilmiah dan berisi ilmu pengetahuan.
c. Informatif
Teks eksplanasi yang dibuat berisi teks yang memberikan informasi penting untuk banyak orang.
d. Netral dan tidak mempengaruhi
Teks eksplanasi tidak berusaha untuk membuat pembaca mempercayai atau menyetujui isi penjelasan. Teks ini harus berisi penjelasan yang pasti, valid, penting, dan ilmiah tanpa ada unsur mempengaruhi.
(baca juga Teks Eksposisi)
e. Sistematika
Teks di awali dengan penjelasan umum, penjelasan sebab akibat, dan diakhiri interpretasi.
f. Data yang akurat
Karena teks ini menjelaskan suatu hal yang keilmuan dan bermanfaat, maka sumber penulisan harus akurat. Sumber data bisa diambil dari hasil penelitian, jurnal yang kredibilitasnya baik, atau wawancara.
Mungkin muncul pertanyaan, apakah tulisan ilmiah termasuk teks eksplanasi? Jawabannya adalah ya, tulisan ilmiah termasuk teks eksplanasi, karena tulisan ilmiah menggunakan data yang akurat dan bersifat memberikan informasi tentang sesuatu.
Teks eksplanasi memiliki sistematika penulisan sebagai berikut:
a. Pernyataan umum
b. Deretan penjelas
c. Interpretasi
Nah itu lah hal-hal yang wajib kamu ketahui dari teks eksplanasi! Ingin tau tentang teks eksplanasi lebih lengkap? Klik di sini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar